Kota Padang

Program Tahunan, Baznas Kota Padang Khitan Gratis 2.000 Anak

606
×

Program Tahunan, Baznas Kota Padang Khitan Gratis 2.000 Anak

Sebarkan artikel ini
Walikota Padang, Hendri Septa berikan arahan pada hari pertama khitan gratis Baznas Kota Padang, Senin (18/12/2023).ist

PADANG – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Padang kembali menggelar khitan gratis. Kali ini tersedia untuk sebanyak 2.000 anak.

Kegiatan dibuka langsung oleh Walikota Padang, Hendri Septa, Senin (18/12/2023). Hendri Septa mengapresiasi kegiatan khitan massal yang diselenggarakan oleh Baznas Padang.

Hendri Septa berharap masyarakat dapat memanfaatkan khitan gratis tersebut. Karena dengan program Baznas ini dapat membantu keluarga tidak mampu untuk menunaikan sunnah rasul tersebut.

“Marilah masyarakat Kota Padang, manfaatkan program Baznas ini. Program ini memang ditujukan bagi keluarga tidak mampu,”imbaunya.

Walikota dari Partai PAN tersebut menyampaikan, ucapan terima kasih kepada para donator yang telah ikut membantu menyukseskan kegiatan khitan massal ini.

BACA JUGA  Lagi, Wako Padang Hendri Septa Terima Penghargaan Nasional

“Kepada para donatur yang mempercayakan penyaluran zakat dan infaknya melalui Baznas, kami juga mengucapkan terimakasih. Semoga ini berbalas amal ibadah untuk kita semua,”harapnya.

Sementara itu Ketua Baznas Kota Padang, H.Yuspardi.S.Ag, mengatakan kegiatan khitan gratis ini merupakan program Tahunan Baznas Kota Padang. Ditujukan bagi anak anak kurang mampu dalam menjalankan sunnah rasul.

“Kegiatan ini rutin kita laksanakan setiap tahunnya untuk membantu keluarga tidak mampu. Alhamdulilah sampai hari ini sudah memdaftar sebanyak 1.471 anak untuk dikhitan, dan Baznas Kota Padang juga menyiapkan pengganti Uang Transportasi kepada masing masing anak yang sudah di Khitan,” ujarnya.

Sementara untuk pelaksanaannya Baznas menggandeng RS Ibnu Sina Padang. “Kita mendatangkan para medis untuk menghitam anak-anak di sini, sebanyak 25 tenaga medis dari RSI Ibnu Sina. Untuk khitan kita laksanakan di Kantor Baznas,”tutupnya.

BACA JUGA  Terima Bantuan Perumda AM Padang Diterima Sekda Agam

Sama seperti tahun sebelumnya, Baznas Kota Padang menyediakan kuota khitan gratis untuk 2.000 anak. Khitan tersebut tanpa dipungut biaya, alias gratis.

Dari list pendaftaran terpantau kuota khitan gratis sudah mencapai angka 1.471lebih. Warga Kota Padang mulai ramai mengantarkan anak nya ke Kantor Baznas Padang, Jalan By Pass Sei Sapih, Kecamatan Kuranji, Kota Padang pada Senin pagi, (18/12).(Bdr)

Comment