TANAHDATAR – Bupati Tanah Datar Eka Putra melantik Abdurrahman Hadi, S.STP, M.Si sebagai Sekretaris Daerah (Sekda) menggantikan Elizar sebagai Penjabat Sekda di Aula Kantor Bupati Pagaruyung, Selasa (22/7/2025).
Selain jabatan Sekda, bupati juga melantik Dessy Trikorina sebagai Asisten Administrasi Umum yang sebelumnya menjabat Kepala BKPSDM.
Kemudian, melantik Jasrinaldi sebagai Kepala Bappenda yang sebelumnya menjabat Asisten Administrasi Umum, dan Yusrizal sebagai Kepala BKPSDM, yang sebelumnya menjabat Kadis Kominfo.
Serta, melantik Hendra Setyawan sebagai Kepala Dinas Sosial, PP dan PA, yang sebelumnya menjabat Kadis KUKMP.
Bupati Eka Putra menyampaikan proses penunjukkan Jabatan Sekretaris Daerah telah merujuk sesuai Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2023 tentang ASN antara lain bahwa untuk Pengisian Jabatan Pratama termasuk Sekda yang dilakukan terbuka.
“Pemilihan Sekda sudah menurut aturan berlaku dengan memperhatikan syarat, kompetensi, kualifikasi, kepangkatan, pendidikan, pelatihan, rekam jejak serta integritas. Dan istimewanya, meskipun sudah membuka seluas-luasnya untuk mengikuti seleksi ini, tidak ada ASN dari daerah lain, semuanya dari Tanah Datar,” ucap Eka.
Bupati berharap Sekda yang baru dilantik dapat menghayati tugas dan fungsi sehingga dalam pelaksanaan tugasnya dapat memberikan kontribusi yang besar dan mampu mendinamisasikan organisasi Pemerintah Daerah.
Turut hadir dalam acara pelantikan yakni Wabup Ahmad Fadly, Ketua DPRD Anton Yondra, Forkopimda, Pj. Sekda Elizar, Staf Ahli Bupati, para Asisten, kepala OPD, Camat, dan Wali Nagari. (Adri)
Bupati Lantik Abdurrahman Hadi Jadi Sekda Tanah Datar






