Umum

Lantik DPD PKPS Sijunjung, Budi Syukur: Orang Pessel Harus Berkontribusi untuk Pembangunan

400
×

Lantik DPD PKPS Sijunjung, Budi Syukur: Orang Pessel Harus Berkontribusi untuk Pembangunan

Sebarkan artikel ini
Ketua DPW PKPS Sumbar Sengaja Budi Syukur melantik pengurus DPD PKPS Sijunjung.ist

PADANG – Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Keluarga Pesisir Selatan (DPD PKPS) Kabupaten Sijunjung resmi dilantik. Pelantikan dilakukan oleh Ketua DPW PKPS Sumbar Sengaja Budi Syukur di Aula kantor PU Sijunjung Minggu (5/11) siang.

Sebelum pelantikan acara didahului dengan peresmian sekretariat PKPS yang ditandai dengan pembukaan selubung merek serta pengguntingan pita oleh Bupati Sijunjung Benny Yuswir Difa.

Bupati Sijunjung, Benny Yuswir memberikan kejutan yang kepada tamu yang hadir. Karena, Benny juga mengaku sebagai orang Pesisir Selatan, khususnya dari Nagari Surantiah Kecamatan Sutra. Tak hanya itu, ia juga berasal dari keturunan suku Jambak.

“Tentu saja merupakan sebuah kegembiraan yang luar biasa bagi saya karena dapat hadir di acara pelantikan pengurus DPD PKPS Sijunjung, yang notabene adalah kampung asal saya. Tak hanya itu, Ketua DPW PKPS Sumbar Bapak Budi Syukur yang telah telah melantik pengurus DPD PKPS adalah Datuak dari orang Jambak yang berarti Datuak dari saya karena saya juga dari suku Jambak,” ungkap Benny.

BACA JUGA  Wagub Sumbar: Membangun  Tak Butuh Banyak Bicara, Tapi Bukti  Kerja Nyata

Benny juga membenarkan bahwa warga asal Pesisir Selatan di Sijunjung selama ini telah banyak berkontribusi dalam pembangunan di nagari Lansek Manih ini. Selain berpartisipasi dalam berbagai bidang kehidupan, warga Pesisir Selatan juga sangat intens membantu di bidang pertanian.

“Itu sebabnya Kepala Dinas Pertanian saya pilih orang dari Pesisir Selatan yaitu Bapak Ronaldi,” tambah Benny.

Di bagian lain Bupati muda ini juga mengajak semua masyarakat Sijunjung khususnya warga asal Pesisir Selatan untuk terus berbuat dan berkarya dalam membantu pembangunan di segala bidang.

“Tentu saja karena sekarang kita berada di Sijunjung, maka prioritas kita adalah berbuat untuk Sijunjung. Dan bila Alhamdulillah kita punya rezeki, sudah sewajarnya pula kita membantu pembangunan di Pesisir Selatan sendiri,” tambah Benny.

BACA JUGA  Putus Rantai Penyebaran Covid-19, Nakes Lantamal II Terus Laksanakan Vaksinasi 

Ketua DPW PKPS Sumbar Sengaja Budi Syukur dalam sambutannya merasa bangga pada Benny Yuswir tokoh muda putra Pesisir Selatan yang menjadi Bupati di Sijunjung.

Ia juga berarap keberhasilan Benny Yuswir ini bisa menjadi inspirasi bagi para milenial Pessel, maupun generasi muda lain di seluruh Sumatera Barat.

“Tak hanya itu, saya tentu juga berharap agar kita semua berkenan mendukung orang Pesisir Selatan sebagai pemimpin baik eksekutif maupun legislativ dimana pun ia berada. Saya pribadi berharap agar di Sijunjung ini semakin banyak orang Pesisir Selatan menjadi pejabat dan juga anggota legislatif,” ujar Budi Syukur.

Ikut hadir pada acara pelantikan DPD PKPS Sijunjung di antaranya Dewan Pakar Yulizal Yunus, Sekretaris DPW Hamdanus Bagindo Rajo dan Edi Suandi.

BACA JUGA  Polres Solsel Serahkan 3.000 Al Quran  untuk Seluruh Rumah Tahfiz di Solsel

Setelah acara resmi Dewan Pakar Yulizal Yunus juga menyampaikan sejarah pesisir selatan di hadapan warga pesisir di sijunjung dari utusan 8 kecamatan yang ada. Acara kemudian ditutup dengan menyaksikan kesenian tradisional rabab pasisia.(Bdr)

Comment