Ekonomi

Teknik Elektro FT Unand Bertekad Bangun PLTMH di Kawasan Air Terjun Nagari Lakitan Tengah

61
×

Teknik Elektro FT Unand Bertekad Bangun PLTMH di Kawasan Air Terjun Nagari Lakitan Tengah

Sebarkan artikel ini

PESSEL – Departemen Teknik Elektro Fakultas Teknik Universitas Andalas (FT Unand) mengutus tenaga pengajar mudanya dibawah koordinator Prof Ir Refdinal Nazar, Phd dalam implementatif pengabdian masyarakat yang berbasis kebutuhan masyarakat di Kenagarian Lakitan Tengah, Kecamatan Lengayang Kabupaten Pesisir Selatan.

Targetnya adalah survey kelayakan pendirian Pembangkit Listrik Tenaga Mikrohidro (PLTMH) di kawasan Air Terjun Timbulun Palano, Kampung Durian Tanjung di Nagari Lakitang Tengah, Lengayang-Pessel.

Prof Refdinal Nazar diwakili timnya yang terdiri dari Refki Budiman MT, Baik Budi, MT dan Queen Hesti Ramadhamy, MT didampingi tokoh masyarakat Lengayang diperantauan Yasmardi SH, yang juga Ketua Dewan Pengurus Pusat PKPWL (Perkumpulan Keluarga Perantau Wilayah Lengayang) dan Agusmardi, praktisi pers asal Lengayang mendatangi Kantor Walinagri Lakitan Tengah, Senin (3/2/2025).

BACA JUGA  Peduli Warga Terdampak Covid-19, Nasrul Abit Berbagi Sembako di Sungai Abang

“Kami optimis pengabdian masyarakat Departemen Teknik Elektro FT Unand yang dikomandoi Prof Refdinal Nazar bisa memecahkan masalah yang dihadapi masyarakat Kampung Tanjung Durian tersebut,” kata Refki Budiman kepada wartawan media ini, Senin (3/2).

Dikatakan Refki, bahwa Pj Walinagari Lakitan Tengah, Sostem, SH pada kesempatan pertemuan di Kantor Walinagri tersebut mengatakan Kawasan Air Terjun Timbulun Palano, Kampung Durian Tanjung di Nagari Lakitang Tengah, Lengayang-Pessel jadi salah satu destinasi wisata yang sangat diandalkan Pessel. Pasca pandemi Covid melanda negeri ini beberapa tahun lalu, pengembangan Kawasan Air Terjun Timbulun Palano, tidak lagi menjadi perhatian masyarakat dan Pemkab Pessel.

“Kunjungan tim survey Departemen Teknik Elektro FT Unand disambut antusias Pak Pj Walingari Lakitan Tengah beserta perangkat nagari dan Ketua Bamus Lakitan Tengah, Asril Labai Sutan. Bahkan Kepala Kampung Tanjung Durian, Mukhlis Chandra memfasilitasi kedatangan kami ke objek Air Terjun Timbulun Palano itu,” bebernya.

BACA JUGA  200 Orang Pengurus Kadin Sumbar Dilantik, Ini Nama-Namanya..

Kunjungan Survey Kelayakan PLTMH Depertemen Teknik Elektro FT Unand, yang pertama kali pada Senin (3/2) menjadi momen penting bagi Tim Pengabdian Masyarakat Teknik Elektro FT Unand yang dipimpin Prof Refdinal Nazar dalam upaya pembinaan yang sistematis dan terencana dalam rangka memenuhi kebutuhan masyarakat dan meningkatkan kualitas sumber daya manusia di Kampuang Tanjung Durian dimasa mendatang.

“Mudah-mudahan Pengabdian Masyarakat Teknik Elektro FT Unand bisa mewujudkan pembangunan PLTMH mini di Kawasan Air Terjun Timbulun Palano dan menjadi pemantik pembangunan di kampung tersebut,” pungkas Refki Budiman, yang diaminkan Baik Budi dan Queen Hesti Ramadhamy.

“Kegiatan sivitas akademika yang memanfaatkan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk memajukan kesejahteraan masyarakat dan mencerdaskan kehidupan
bangsa di Kampung Durian Tanjung, kami pastikan insyaalah akan terwujud. Apalagi mendapat dukungan dari berbagai elemen masyarakat setempat,” tutupnya. (drd)

BACA JUGA  Lebih Nyaman, Trans Padang Berhasil Kurangi Kemacetan Lalu Lintas

Comment