PESSEL — Dikonfirmasi, Rabu (7/8/2024) kepada April Habbas, SH, MH tentang surat pengunduran dirinya selaku, Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Pesisir Selatan. Yang telah beredar di beberapa group Whatshapp dan facebook diakuinya, surat itu benar adanya.
”Keputusan saya mundur dari Ketua DPD. Partai Nasdem Pessel sudah final, yang saya wujudkan dalam bentuk surat pernyataan mundur” ujar April Habbas yang akrab disapa Buya Piyai ini, Rabu (7/8/2024) .
Dalam surat pengunduran diri itu, ia menyampaikan dengan penuh kesadaran Surat Pengunduran dirinya dari jabatan Ketua DPD Partai Nasdem dan sebagai anggota, dengan alasan dan pertimbangan sudah perlu dirinya istirahat dari dunia politik.
“Cukup sudah saya membesarkan Partai Nasdem di Pessel, dimana selama 15 tahun saya aktif di politik. Saya adalah ketua pertama Partai Nasdem di Pessel, yang telah mengikuti 3 kali Pemilu. Saya ingin istirahat saja dari dunia politik,” terangnya.
Aprial Habbas menambahkan, semoga keputusannya itu menjadi jalan terbaik bagi semua pihak dan terimakasih atas kepercayaan selama ini.
“tidak ada satupun pihak manapun yang mengintervensi dari keputusan ini. Saya komit dengan pendirian Saya, dan istirahat dari dunia politik untuk lima tahun mendatang, ”pungkasnya.(drd )
Comment