PARIAMAN — Ketua Yayasan Padang Nihon Go Gakuin (PNGG), Yulius Danil mengatakan difasilitasi Pemko Pariaman, Sabtu (25/1/2025) pekan ini, pihaknya bekerjasama dengan mitranya dari Tokyo akan mensosialisasikan rekrutmen pekerja terampil yang akan ditempatkan di Jepang.
“Pak Plt Walikota Pariaman, Dr Roberia, SH, MH pada hari Sabtu pekan ini juga hadir sebagai pembicara, sementara dari mitra kami dari Tokyo Jepang, Mr Ueda Hatsuo,” ujar Ketua Yayasan PNGG, Yulius Danil seusai berkoordinasi dengan Pemko Pariaman, Selasa (21/1/25).
Menurut Yulius Danil, sosialisasi rekrutmen pekerja terampil yang akan ditempatkan di Jepang bakal dihadiri oleh para Kepala Desa Se-Kota Pariaman dan akan berlangsung pada pukul 9 pagi hingga pukul 12 siang bertempat di Ruang Rapat Kantor Walikota Pariaman.
“Untuk menghadirkan pihak sekolah, kami mengundang Kepala Sekolah SMA dan SMK di Kota Pariaman, dimana selain langsung Kepala Sekolah yang bersangkutan juga menghadirkan sepuluh orang siswa,” terangnya.
Yulius Dani menjelaskan lagi, masing-masing Kepala Desa Se-Kota Pariaman juga diberikan kesempatan untuk menghadirkan 2 orang generasi mudanya masing-masing desa.
Dalam rekrutmen pekerja terampil yang akan ditempatkan di Jepang, dikatakan Yulius Danil bahwa Yayasan PNGG selama ini telah membantu generasi muda Kota Pariaman memperoleh keterampilan bahasa Jepang dasar dan lulus ujian penilaian keterampilan.
“Kami PNGG telah membantu generasi muda Pariaman dengan prosesnya mudah dan biaya pemberangkatannya pun murah,” pungkasnya sembari menginfokan peluang kerja yang ada saat ini untuk tenaga mekanik, otomotif, restoran dan tenaga keperawatan.(drd)
Comment