Peristiwa

Tasmon dan Dt Rusdi Nurman Berkampanye untuk Erman Safar Heldo

34
×

Tasmon dan Dt Rusdi Nurman Berkampanye untuk Erman Safar Heldo

Sebarkan artikel ini

BUKITTINGGI – Dua tokoh masyarakat Bukittinggi, Tasmon dan Dt Rusdi Nurman turut mengkampanyekan Cawako Erman Safar dan Wakil Heldo Aura agar dipilih warga dalam pemilihan wali kota di Pilkada 2024.

Keduanya hadir saat paslon urut 3 tersebut kembali sambangi warga  Aur Kuning dengan mengadakan kegiatan sosialisasi, guna mendengarkan langsung aspirasi, saran dan pendapat warga.

Kegiatan dilakukan pada Kamis (14/11/2024) itu, mendapat respon positif dari warga. Banyak warga yang ikut berpartisipasi menghadiri kegiatan meski ditengah guyuran hujan.

Kegiatan dibuka Dt. Rusdi Nurman dimana menyampaikan kata sambutan dan menyampaikan visi dan misi cawako Erman safar dan wakil Heldo Aura.

“Cawako kita harus menang, itu harga mati,” ucap Rusdy yang disambut tepuk tangan meriah warga pendukung paslon urut 03 tersebut.

BACA JUGA  Hello world!

Tasmon, juru kampanye urut 3 menyampaikan visi dan misi Erman Safar Heldo Aura, dengan program yang selama ini telah banyak membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Beberapa program yang akan dilaksanakan pada periode ini diantaranya BPJS kesehatan gratis, uang komite, bansos, dan PKH, serta pinjaman Usman tanpa anggunan,dan tanpa bunga dan mungkin masih ada lagi menyelesaikan dengan kebutuhan masyarakat kedepannya,” ujar Tasmon.

Seorang warga setempat, Eli (37) menyebutkan, terkait program yang direncanakan cawako sudah dirasakanya.

“Saya sangat mendukung program tersebut. Semoga dengan adanya program tersebut tidak ada lagi warga yang mengeluh masalah uang sekolah yang mahal dan lainnya,” ucapnya.

“Kalau bisa program ini terus ada sampai ke periode-periode berikutnya, hingga warga bisa mampu berdiri sendiri untuk hidup sejahtera di masa yang akan datang,” tambah Mega (40) warga lainnya. (rhm)

BACA JUGA  Balap Liar di Jalan Bagindo Aziz Chan, 12 Remaja Diamankan Satpol PP Padang

Comment