Peristiwa

Dubalang Kota Sudah Dibentuk, Tawuran Masih Banyak di Kota Padang

259
×

Dubalang Kota Sudah Dibentuk, Tawuran Masih Banyak di Kota Padang

Sebarkan artikel ini
Aksi tawuran yang terjadi di Kota Padang. Ist

PADANG – Komitmen Pemko Padang untuk menekan tawuran ternyata baru sampai di wacana. Buktinya sejumlah aksi tidak terpuji tersebut terus saja terjadi di Kota Padang.

Diketahui, tawuran antar pemuda terjadi di Jalan Raya Indarung, tepatnya di kawasan Cengkeh, Jumat (21/3) pukul 5.50 WIB.

Di lokasi serupa sebelumnya juga terjadi tawuran yang terjadi di hari Minggu (16/3). Berdasarkan komentar netizen, lokasi tawuran berdekatan dengan Polsek Lubuk Kilangan dan Koramil.

Dubalang Kota Padang yang diharapkan menjadi super hero dalam memberikan kenyamanan warga kota tak tampak kerjanya.

“Sudah dua kali aksi tawuran terjadi di sini pascapengukuhan Dubalang Kota. Tetapi mana aksi Dubalang Kota yang di gadang-gadangkan menciptakan rasa aman. Mana?” Tanya Arfan warga Cengkeh, Jumat, (21/3).

Baca Juga:  Masifkan Kegiatan Olahraga, Cegah Peyalahgunaan Narkoba

Arfan berharap, Pemko Padang benar-benar memberikan aksi untuk memberikan rasa aman bagi warga Kota Padang.

“Satpol PP, Dubalang Kota, dan Polisi, kita butuh rasa aman saja. Kami butuh aksi nyata, Bantu kami mewujudkannya,” jelasnya.

Sebelumnya, Wakil Ketua DPRD Kota Padang Mastilizal Aye mempertanyakan kinerja dan efektivitas Dubalang yang telah dikukuhkan oleh Wali Kota Padang di rumah dinasnya beberapa waktu lalu.

Selain itu, Mastilizal Aye mempertanyakan dari mana operasional dubalang dalam menjalankan pekerjaannya.

“Banyak organisasi masyarakat yang telah dibentuk, tetapi tidak memberikan manfaatnya sama sekali kepada masyarakat dan pemerintah,” ucapnya.

“Oleh karena itu, harus jelas pekerjaan Dubalang ini apa, dan harus di evaluasi, serta anggarannya. Jangan sampai tumpang tindih dengan Satpol PP, babin dan babinsa. (Bdr)

Baca Juga:  Tanah Longsor di Tapanuli Selatan Telan Dua Korban Meninggal