PADANG – Tim tenis beregu Putra Sumatera Barat harus puas dengan medali perak, namun sudah berhasil meraih tiket Popnas 2025. Hasil itu dipastikan pada hari terakhir pertandingan Tenis Pra-Popnas Zona 1 di Lapangan Indoor UNP, Kamis (14/11/2024).
Petenis Sumbar Althafi Haqquzzikra asal SMA Islam Al Mumtaz Kota Solok sempat bermain imbang dengan Rafa Jeconia Verdasco Mangunsong (Bangka Belitung). Dimana, pada set pertama dimenangkan Rafa dengan skor 6-1, kemudian pada set kedua Rafa yang peringkat 1 PNP KU-16 dibalas Althafi Haqquzzikra, yang peringkat 12 PNP KU-16 dengan skor 3-6.
Memasuki set penentuan Althafi Haqquzzikra mengakui keunggulan Rafa Jeconia Verdasco Mangunsong dengan skor 6-0.
Hal hasil tunggal pertama putra Sumbar sudah kehilangan angka 1-0. Memasuki pertandingan tunggal kedua Muhammad Zaky Al hajj siswa SMA 3 kelas X. E2 Kota Solok kembali mengalami kekalahan atas petenis Babel M Faiz Habibi Rizqi, 2-0.
Tak pelak di nomor ganda, tim tenis putra Sumbar, Althafi Haqquzzikra yang berpasangan dengan Genta Buana asal SMA 2 Payakumbuh juga kalah telak 2-0 (6-3,6-4) atas ganda Babel Ahmad Rhadil Annadif/M Faiz Habibi Rizqi dengan skor 2-0 (6-3.6-4).
Pelatih tim tenis putra Sumbar, Hardinon lawan yang paling sulit dikalahkan Sumbar memang tim tenis Kepulauan Bangka Belitung. Diberbagai pertandingan tenis nasional, Babel selalu mengikuti kompetisi karena mendapat dukungan pembinaan dari daerahnya.
Kini tim tenis Babel, kata Hardinon diakui keunggulannya namun untuk ajang Popnas 2025, sekiranya mendapat dukungan pembinaan dari Bapopsi Sumbar dan Dispora Sumbar serta KONI Sumbar dan Pelti Sumbar optimis prestasi pada ajang Popnas yang akan berlangsung di Aceh-Sumut pada tahun 2025 mendatang bisa diwujudkan. (Agusmardi)
Comment