Peristiwa

Bukittinggi Dapat Penghargaan Bidang Kesehatan Swasti Saba Wiwerds

517
×

Bukittinggi Dapat Penghargaan Bidang Kesehatan Swasti Saba Wiwerds

Sebarkan artikel ini

BUKITTINGGI — Pemko Bukittinggi mendapat penghargaan nasional bidang kesehatan, Swasti Saba Wiwerds tahun 2023. Penghargaan diserahkan di Kempinski Grand Ballroom Kurbuk Grand Indonesia West Mall, Selasa (28/11/2023).

Penghargaan diserahkan Menko Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan, Muhajir Efendi dan Mentri Kesehatan, Budi Gunadi Sadikin, serta perwakilan Mendagri kepada Kepala Dinas Kesehatan, Linda Faroza.

Linda Faroza, menyampaikan, ini menjadi pembuktian realisasi visi dan salah satu misi yang tertuang dalam RPJMD 2021-2026, yaitu hebat dalam bidang kesehatan dan lingkungan.

“Swasti saba wiwerds, bisa kita dapatkan pada tahun 2023 ini. Kali kedua Kota Bukittinggi dapat meraih swasti saba wiwerda, yang merupakan penghargaan untuk kota sehat,” ujarnya.

Baca Juga:  Bejat, Kakek, Paman dan Kakak Perkosa Anak di Bawah Umur

Wako Erman Safar atas raihan penghargaan itu menyampaikan mengapresiasi ke seluruh SKPD terkait selalu tim pembina dan juga Forum Kota Sehat (FKS), Forum Komunikasi Kecamatan Sehat (FKKS) dan Pokja Kelurahan Sehat, yang telah bersama sama mewujudkan Bukittinggi Kota Sehat.

Diketahui, pada penilaian 2023 kota Bukittinggi ajukan 9 tatanan, diantaranya tatanan kehidupan masyarakat sehat mandiri, tatanan pemukiman dan fasilitas umum, tatanan satuan pendidikan, tatanan pasar.

Selain itu tatanan pariwisata, tatanan transportasi dan tertib lalu lintas, tatanan perkantoran dan perindustrian, tatanan perlindungan sosial, tatanan pencegahan dan penanganan bencana.

Pada 2015 lalu telah Bukittinggi meraih Swasti Saba Padapa. Sedangkan pada 2017 meningkat mendapatkan Swasti Saba Wiwerda, serta di 2019 Bukittinggi juga mendapatkan penghargaan kota sehat, Swasti Saba Wistara. (ask)

Baca Juga:  Giliran Pasar Baso Terbakar Tengah Malam