Pendidikan

Gubernur Sumbar Hadiri Halal Bihalal Virtual di SMAN 1 Bukittinggi 

303
×

Gubernur Sumbar Hadiri Halal Bihalal Virtual di SMAN 1 Bukittinggi 

Sebarkan artikel ini

BUKITTINGGI – Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi  menyampaikan, bahwa pelajar dan alumni Sekolah Menengah Atas Negeri 1 (SMAN 1) Bukittinggi, banyak mengukir berbagai prestasi baik di bidang akademis maupun non akademis.

“Banyak prestasi yang telah ditorehkan alumni SMAN 1 Bukittinggi ini. Oleh karena itu, sudah seharusnya kita bersyukur kepada Allah SWT,” kata Mahyeldi dalam sambutannya menghadiri halalbihalal virtual bersama para alumni SMAN 1 di lapangan sekolah tersebut, Jumat (21/5).

Gubernur melanjutkan, hingga kini sedikitnya 11 ribu orang alumni SMAN 1 Bukittinggi tersebar di beberapa daerah dalam wilayah Indonesia bahkan juga di luar negeri. Pada umumnya para alumni tersebut mampu mengukir berbagai prestasi membanggakan.

BACA JUGA  Akreditasi A SMK Muhammadiyah 1 Padang Diperpanjang, Habib: Jadi Referensi Orangtua untuk Pendidikan Anaknya

“Ribuan orang alumni sekolah ini merupakan potensi yang luar biasa. Untuk itu, hendaknya kepala sekolah harus mampu mengoptimalkan potensi yang ada tersebut,” katanya.

Mahyeldi yang juga alumni SMAN 1 Bukittinggi angkatan 86 itu mengatakan, sesuai misi visi pendidikan, Pemerintah Provinsi Sumbar sedang berupaya melakukan penambahan gedung sekolah. Diantaranya adalah membangun boarding untuk kelas akhir (XII).

“Selain boarding juga diupayakan pembangunan asrama berkapasitas 300 hingga 350 orang siswa. Dengan tinggalnya pelajar di asrama, nantinya akan mudah bagi para pendidik membekali mereka untuk masuk di perguruan tinggi,” sebutnya.

Bagaimanapun, tambah Gubernur, persiapan sumber daya manusia (SDM) harus dipersiapkan sejak dini. Sehingga jelang 2040 nanti, akan tercapai Indonesia masuk negara 4 besar dunia.

BACA JUGA  660 Calon Mahasiswa Berprestasi Olahraga Diseleksi UNP

Diakhir acara halalbihalal virtual tersebut, Mahyeldi putra Gadut Kamang, Kabupaten Agam itu juga berkesempatan melakukan peletakan batu pertama tempat berwudhuk yang dibangun persis disamping Masjil Al Akram SMAN 1 Bukittinggi.

Sementara, Kepala Sekolah SMAN 1 Bukittinggi Firdaus, menyebutkan, 3 tahun terakhir di bawah kepemimpinan dirinya, terhitung pada 2019 sebanyak 435 orang alumni, 97 persen diantaranya diterima di Perguruan tinggi terfavorit.

“Tahun selanjutnya, 382 orang alumni sudah mengikuti study di perguruan tinggi ternama di Indonesia. Sedangkan siswa lulusan 2021, memperoleh siswa undangan sebanyak 80 orang dan di tahun ini, berlanjut menunggu hasil SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri),” katanya.

Turut hadir dalam acara halalbihalal virtual SMAN 1 Bukittinggi itu diantaranya, Wali Kota Bukittinggi diwakili Wakil Wali Kota, Marfendi, Kepala Dinas Pendidikan Sumbar, Adib Alfikri, Bupati Agam, Andri Warman, Kacabdin wilayah I Sumbar, Ketua Iasma Bukittinggi, Indra Yanuar Muin dan para undangan. (ank)

BACA JUGA  Dies Natalis ke-25 Unbrah, PTS Favorit Sumatera, Diyakini Bisa Terakreditasi A

Comment