PASAMAN-Sejarah baru Nahdlatul Ulama Kabupaten Pasaman berhasil melaksanakan Pendidikan Dasar Pendidikan Kader Penggerak Nahdlatul Ulama (PD-PKPNU). Hal ini akan menambah semangat warga nahdiyyin Kabupaten Pasaman dalam mensyiarkan Islam Ahlussunnah Waljamaah An-nahdiyah yang rahmatan lil ‘alamin.
Demikian diungkapkan Ketua Tanfidziyah PCNU Kabupaten Pasaman Asrial Arfandi Hasan saat penutupan PD-PKPNU Kabupaten Pasaman, Minggu malam (14/8/2022) menjelang Senin (15/8) dini hari, di Pondok Pesantren Darul Ulum Yapa Komang Baru Tapus Kecamatan Padang Gelugur, Kabupaten Pasaman. Penutupan dihadiri Wakil Ketua PWNU Sumatera Barat KH Mahyuddin Salif Tuanku Sutan, Wakil Sekretaris PWNU Sumbar Armaidi Tanjung, Koordinator Tim Instruktur PD-PKPNU PBNU Amir Ma’aruf, Tim Instruktur Nasional Khamza Bisri dan Mahmudi.
Menurut Asrial Arfandi, PD-PKPNU dilaksanakan selama tiga hari yang dibuka Wakil Sekretaris PWNU Sumbar Dr. Yulhendri pada Jumat (12/8). Kegiatan PD-PKPNU didukung penuh PWNU Sumbar sehingga dapat terlaksana dengan lancar dan sesuai dengan ketentuan yang sudah ditetapkan PBNU.
“Para alumni PD-PKPNU yang berasal dari Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) untuk dapat lebih mengaktifkan MWC masing-masing. Sedangkan yang berasal dari nagari segera aktifkan atau bentuk pengurus Ranting NU di masing-masing nagari. Selain itu, mengaktifkan malam lailatul ijtima’, kata Asrial yang juga Sekretaris salah satu Dinas di Kabupaten Pasaman ini.
Asrial mengingatkan kepada peserta PD-PKPNU dan warga nahdiyyin di Pasaman jangan mau dipecahbelah dalam ber-NU. Satukan tekad untuk berbuat kebaikan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
Rais Syuriah PCNU Pasaman Ahmad Nawawi yang juga pimpinan Pesantren Darul Ulum Yapa menambahkan, PD-PKPNU yang dilaksanakan di pesantren ini Insya Allah menjadi salah satu tonggak sejarah bagi NU Pasaman ke depan. Di sini sudah berhasil mencetak sebanyak 70 orang kader penggerak NU melalui PD-PKPNU. “PCNU Pasaman menyampaikan selamat berkhidmat dan membesarkan NU di masing-masing lingkungannya. Insya Allah memberikan keberkahan dalam kehidupan masing-masing,” kata Ahmad Nawawi mengakhiri.
Wakil Sekretaris PWNU Sumbar Yulhendri saat pembukaan menyebutkan, sangat mengapresiasi PCNU Pasaman yang sudah bersedia melaksanakan PD-PKPNU. PWNU Sumbar mendukung penuh kegiatan ini karena akan mempercepat gerakan membentengi paham Ahlussunnah Waljamaah An-nahdliyah dari paham yang tidak sesuai dengan Ahlussunnah Waljamaah An-nahdliyah. (drd)
Comment