Peristiwa

TSR Mario Syahjohan, Mari Jadikan Mesjid Untuk Berkumpul Berbagi Ide Positif

576
×

TSR Mario Syahjohan, Mari Jadikan Mesjid Untuk Berkumpul Berbagi Ide Positif

Sebarkan artikel ini

SOLOK SELATAN — Safari Ramadhan Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Mario Syahjohan, mengajak masyarakat untuk kembali menjadikan mesjid untuk berkumpul berbagi ide positif dalam membangun daerah.

“Dulu mesjid dan surau adalah tempat berkumpul bagi masyarakat dalam berbagai hal positif, sekarang itu sudah mulai agak berkurang. Mari jadikan kembali untuk berkumpul dalam berbagi ide untuk memajukan daerah,” ujar Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat, Mario Syahjohan di Masjid Jami’atul Wusta, Jorong Sungai Pangkua, Nagari Pakan Rabaa, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh (KPGD) Kabupaten Solok Selatan saat melakukan TSR, Rabu Malam (26/03/2025).

Sekretaris Komisi V DPRD Provinsi Sumatera Barat itu mengatakan, mesjid dan surau adalah tempat untuk melaksanakan ibadah shalat, tempat wirid (pengajian agama), tempat belajar al-Qur’an bagi anak-anak.

Selain itu, Mesjid atau Surau bagi masyarakat Minangkabau memiliki fungsi sebagai tempat, pendidikan, dan pusat sosial budaya. Surau juga menjadi tempat untuk membentuk karakter masyarakat Minangkabau.

“Mari jadikan mesjid sebagai sarana untuk membangun komunikasi dalam membangun daerah. juga untuk berkumpulnya generasi muda dalam berbagi ide positif untuk kemajuan bersama,”Kata Sekretaris Fraksi Gerindra DPRD Sumatera Barat itu.

Baca Juga:  Wako Erman Safar Gelar Buka Bersama Untuk Meningkatkan Hubungan Baik Antar Organisasi

Mario menyebutkan, dalam kondisi keterbukaan informasi, masyarakat berhak tau hak mereka dalam membangun daerah dan kemana uang rakyat itu akan digunakan.

“Alokasi anggaran untuk.membangun negeri ini, masyarakat berhak untuk mengetahui, karena uang itu adalah uang rakyat,” jelasnya.

Menurut Wakil Ketua DPD Partai Gerindra Sumatera Barat ini, jabatan yang diberikan kepada saya adalah sebuah amanah. Semoga amanah mampu saya berikan kembali ke tengah masyarakay.

“Kami akan selalu berjuang dam akan bekerja untuk kepentingan masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Pengurus Masjid Jami’atul Wusta, Jorong Sungai Pangkua, Nagari Pakan Rabaa, Kecamatan Koto Parik Gadang Diateh (KPGD) Mulzamra, mengatakan, sejak 10 tahun terakhir ini adalah Kunjungan TSR yang kembali.

“11 tahun kami dipercaya menjadi pengurus mesjid, dan ini kami yang menerima TSR, itupun dari DRPD Provinsi,” sebutnya.

Baca Juga:  Mahkamah Agung Salurkan Rp446,7 juta Bantuan Bencana di Sumbar

Dia menjelaskan, mesjid ini dibangun tahun 1979 lalu, namun seiring perjalan waktu, mesjid sudah butuh pemugaran. Berdasarkan kesepakatan masyarakat, tahun kemaren dimulai pembangunan mesjid ini.

“Kita telah melakukan pembangunan untuk pengembangan mesjid ini. Sudah berdiri 9 tiang dari 20 tiang. mesjid yang telah mulai dibangun ini berukuran 24 Meter X 24 Meter.

“Pembangunan baru ini karena telah kesepakatan bersama masyarakat, dan sudah ber proses,” katanya.

Kami dari pengurus bersama masyarakat mengucapkan terima kasih, kepada Bapak Mario Syahjohan anggota DPRD yang telah memilih mesjid kami untuk TSR.

Pada kesempatan itu Anggota DPRD Provinsi Sumatera Barat Mario Syahjohan menyerahkan bantuan uang Rp 100 juta untuk dua mesjid dan satu Mushala yaitu Mesjid Jami’atul Wusta, Jorong Sungai Pangkua Rp 40 juta, Mesjid Al Munawarah Jorong Taratak Paneh, Rp 40 juta dan Mushala Nurul Yakin Pauah Duo Rp 20 juta. (afr)