Budaya

Tingkatkan Kerukunan, IKWAL Jakarta Gelar Peringatan Isra Mi’raj

405
×

Tingkatkan Kerukunan, IKWAL Jakarta Gelar Peringatan Isra Mi’raj

Sebarkan artikel ini

JAKARTA — Isra’ Mi’raj, salah satu peristiwa bersejarah yang sangat penting di bulan Rajab, momentum itu bagi pengurus Ikatan Keluarga Wilayah Lengayang (IKWAL) Jakarta dan sekitarnya dimanfaatkan sebagai ajang silaturahmi, Sabtu (17/2/2024) di kediaman Sekretaris IKWAL Jakarta, Perumahan TNI AL Ciangsana Gunung Putri, Bogor.

Ketua IKWAL Jakarta, Kol. CKM Ardijon SH, MSi bersama tokoh pemuka perantau Lengayang beserta pengurus lainnya mengingat kembali tentang kisah inspiratif dari peristiwa Isra Mi’raj yang disampaikan penceramah.

Seperti diketahui, tahun ini peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW jatuh pada tanggal 8 Ferbuari 2024. Isra dan Mi’raj secara sederhana dibagi ke dalam dua peristiwa, yakni Isra dan Mi’raj. Isra dimaknai dengan perjalanan malam hari yang dilaksanakan oleh Rasulullah SAW dari Ka’bah (Makkah) menuju Baitul Maqdis (Yerusalam/Madinah). Sementara, Mi’raj dimaknai dengan kenaikan, di mana Allah SWT mengangkat Nabi Muhammad SAW dari Baitul Maqdis melewati langit ke-7 menuju Sidratul Muntaha. Peristiwa Mi’raj ini yang nantinya memunculkan adanya perintah sholat wajib 5 waktu bagi umat Islam.

BACA JUGA  Gubernur Mahyeldi Tidak Permasalahkan Tudingan tidak Hadir Dirinya di IRGE 2023 Batam

Ikwal Jakarta, menurut Ardijon tetap eksis menggiat silahturahami, karena dengan silaturahmi kerukunan dan keharmonisan sesama manusia akan membuat suasana menjadi lebih menyenangkan dan membuat komunikasi berjalan dengan baik.

Dengan adanya silaturahmi maka kerukunan akan tetap berjalan dan bisa saling untuk memaafkan dengan hubungan sesama manusia.

“Manusia sendiri adalah tempatnya salah dan dosa sehingga jika silaturahmi terjalin dengan baik maka rasa minta maaf dan saling memaafkan akan terwujud dengan baik. Kerukunan melalui peringatan Isra’ Mi’raj ini akan menciptakan sebuah sesuatu yang indah dalam kebersamaan,”ujar Ardijon. (drd)

Comment