Peristiwa

Rumah Sakit Mulai Dipenuhi Korban Gempa di Pasaman Barat

286
×

Rumah Sakit Mulai Dipenuhi Korban Gempa di Pasaman Barat

Sebarkan artikel ini
Kondisi rumah sakit Yarsi Simpang Empat, Pasbar yang dipenuhi korban gempa.(ist)

PADANG – Rumah sakit dan puskesmas di Pasaman dan Pasaman Barat mulai di penuhi korban bencana gempa. Dar informasi di lapangan sudah enam orang yang meninggal dunia, dua orang di Pasaman Barat dan empat orang di Malampah, Pasaman akibat gempat yang menggunjang Pasaman Barat dan Pasaman dengan kekuata Magnitudo 6,1.
Direktur RS. Yarsi Simpang Empat, Dr. Meri mengatakan, puluhan masyarakat dari berbagai kecamatan yang mengalami luka-luka akibat terkena runtuhan bangunan seperti, tertimpa kayu balok dan material bangunan lainnya yang sedang mendapatkan pertolongan kesehatan di RS.Yarsi.

Dengan upaya maksimal, pihaknya melayani pasien yang datang. Ada yang datang secara pribadi, ada juga dengan ambulance.

“Kita mendirikan tenda dihalaman rumah sakit. Kemungkinan akan kita tambah, untuk mengantisipasi lonjakan pasien yang diperkirakan masih banyak yang akan datang,” pungkasnya.

Dr. Meri menambahkan, terkait pasien yang sebelumnya mengalami rawatan di Rumah Sakit setempat, saat ini sebagian sudah dipulangkan dan selebihnya sudah dikeluarkan dari dalam ruangan dan dipindahkan ke samping Rumah Sakit.”Sudah ada sekitar 80 pasien,” tukasnya.

Sebelumnya sebagai besar wilayah di Sumatera Barat diguncang gempa, Jumat (25/2) sekira pukul 08.35.

Data badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika mencatat kekuatan gempa M6.2. Kemudian dikoreksi menjadi M 6,1.

Lokasi gempa berada di 0.15 LU, 99.98 BT atau sekitar (18 km Timur Laut Pasaman Barat. kedalaman 10 Km.

BACA JUGA  Tambang Galian C Longsor, Sopir dan Kernek Alat Berat Tewas Tertimbun

Gempa dirasakan di Dharmasraya, Padang hingga Pekanbaru dan Malaysia.(Bdr)

Comment