Umum

Danlantamal II Padang Laksanakan Penandatangan Kontrak Bersama Pengadaan Barang dan Jasa 2020 

175
×

Danlantamal II Padang Laksanakan Penandatangan Kontrak Bersama Pengadaan Barang dan Jasa 2020 

Sebarkan artikel ini

PADANG –  Untuk memenuhi sarana dan prasarana di Markas Komando (Mako) Pangkalan Utama TNI AL (Lantamal) II Padang jalan Bukit Peti Peti, tepatnya di ruang Transit Mako Lantamal II Padang melaksanakan kontrak bersama pengadaan barang dan jasa, Kamis (16/1/2020).

Komandan Lantamal (Danlantamal) II Laksamana Pertama TNI Dafit Santoso melaksanakan kegiatan tersebut melalui video confrence secara serentak yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf TNI AL, Laksamana TNI Siwi Sukma Adji, SE., MM dari Markas Besar TNI AL di Cilangkap Jakarta.

Danlantamal II yang di dampingi Wakil Komandan Lantamal II Kolonel Marinir Wurjanto. M. Han., Asisten Danlantamal II, Kasatker, dan mitra yang akan melakukan kontrak kerja sama melaporkan kepada Bapak Kasal materi pekerjaan yang akan dilaksanakan, berupa sarana prasarana gedung serba guna Nanggala, lapangan Parkir Mako Lantamal II serta Muebeler rumah jabatan Komandan Satuan Kapal Patroli (Dansatrol) dan Asisten Potensi Pembinaan Maritim (Aspotmar).

BACA JUGA  PHBI Sumbar Akan Selenggarakan Sholat Idul Adha, 31 Juli 

Bapak KASAL menyampaikan pada saat video confrence beberapa kontrak kerja sama ini terdiri dari Alutsista (Alat Utama Sistim Persenjataan), Sarana Prasarana dan Pendidikan.

Kontrak penandatanganan barang dan jasa ini, serentak di lakukan di satuan TNI AL di seluruh Indonesia. (*/rjk)

Comment