Olahraga

Ewart Jesse, Pembalap Tercepat Etape I di Tour de Singkarak 2019

260
×

Ewart Jesse, Pembalap Tercepat Etape I di Tour de Singkarak 2019

Sebarkan artikel ini

TANAHDATAR — Wakil Gubernur Sumbar Nasrul Abit menyambut para pembalap Tour de Singkarak (TdS) 2019 pada Etape I, Sabtu (2/11 /19). Etape I ini start dari Pantai Gandoriah, Kota Pariaman pukul 10.00 WIB lalu finish di Istana Basa Pagaruyung,  Tanahdatar sekitar pukul 12.50 WIB.

Orang nomor dua Sumbar tersebut sempat berdiri paling depan bertepuk tangan memberikan semangat agar para pembalap lebih cepat lagi untuk mencapai garis finish.

Akhirnya Pembalap atas nama Ewart Jesse dari Sapura Cycling Team, keluar sebagai juara pada Etape I event Sport Tourism Tour de Singkarak yang ke 11, bertema “TdS 2019 Connecting Sumatera”.

Usai menaklukkan seluruh rintangan yang memiliki panjang lintasan 107.3 kilometer itu, Ewart Jesse berhasil memacu sepedanya tercepat menyentuh garis finish pertama dengan catatan waktu tercepat yakni 2.35.03 Disusul tempat kedua pembalap atas nama Cristian Raileanu dari Sapura Cycling Team dengan catatan waktu 2.35.03 dan, di urutan ketiga pembalap atas nama Chaiyasombat Thanakhan yang tergabung di tim Thailand Continental Cycling Team dengan torehan waktu 2.37.29.

BACA JUGA  Pengurus KONI Dilantik, Aktivitas Olahraga Sumbar Bakal Menggeliat Kembali

Memasuki garis finish Ewart Jesse mengangkat kedua tangannya sebagai bentuk kebanggaan atas kemenangan yang diraihnya pada Etape 1 dengan panjang lintasan 107,3 kilometer. Jawara ini juga menjadi Best Sprinter dengan perolehan 21 poin. Secara otomatis pebalap asal Australia ini mendapatkan Yellow Jersey karena berhasil menjadi Klasifikasi Individual terbaik menaklukkan rute Kota Pariaman menuju Istano Baso Pagaruyung.

Posisi ketiga direbut Chaiyasombat Thanakhan dari tim Thailand Continental Cycling Team, Thailand, dengan catatan waktu 2.37.29. Setelah jarak 18 menit dari peringkat pertama baru disusul oleh pembalap lainnya.

Sedangkan untuk ketegori Best Indonesian Raider diraih oleh Agung Sahbana dari KFC dengan catatan waktu 2.37.34 disusul urutan kedua Jamal Hibatullah dengan torehan waktu dari PGN 2.38.10 dan urutan ketiga diraih oleh Abdul Soleh dari KFC dengan catatan waktu yang sama yakni 2.38.10

BACA JUGA  IPSI Gandeng Kodim 0312 Padang Berkolaborasi Gelar Festival Pencak Silat Tradisional

Selain itu, untuk kategori Best Climber Classification di raih oleh Jesse Ewart pada urutan pertama dengan total poin 13 disusul Raileanu dengan 8 poin pada urutan ke dua dan urutan ketiga diraih oleh Felipe Marcelo

Sementara untuk Team Classification, Team sapura Cycling Team berhasil bertengger pada urutan kedua dengan total catatan waktu 7.52.01, disusul Go For Gold Philippines pada urutan kedua dengan cataan waktu 7.53.54 dan diposisi ketiga diraih oleh PGN Road Cycling Team 7.54.30.

Untuk kategori Stage Indonesia Team, PGN Road Cycling Team berhasil menempati posisi pertama dengan catatan waktu 7.54.30, disusul oleh Padang Road Bike dengan total waktu 7.54.30 dan KFC dengan catatan waktu 7.56.03.

BACA JUGA  Liga 4 Zona Sumbar Bergulir, Asprov PSSI Sumbar Buka Pendaftaran Klub Peserta

Kemudian acara dilanjutkan dengan makan bajamba di Istana Pagaruyung dengan para pembalap setelah beristirahat sebentar selepas bertarung mengarungi jalan mendaki dan berbelok-belok.

Menurut informasi pendakian Silaiang menuju Padang Panjang terjadi insiden truk tidak kuat menanjak hingga menghambat arus lalu lintas, namun pihak kepolisian bersama panitia bisa mengatasi persoalan itu dengan menarik mundur hingga kepinggir jalan, sehingga tidak mengganggu jalannya balapan. (*/rjk)

Comment