Olahraga

Tim Pra PON Jaya Bidik Juara di Turnamen Anak Nagari

295
×

Tim Pra PON Jaya Bidik Juara di Turnamen Anak Nagari

Sebarkan artikel ini
Manajer Tim Pra PON DKI Jaya Benny Erwin

PADANG – Tim Pra-PON DKI Jaya, satu dari empat kontestan Turnamen Anak Nagari Piala Kapolda Sumbar, mengincar gelar juara di Ranah Minang.

“Kami ke Padang Sumbar tak hanya sekadar menghibur publik sepakbola Sumbar, tapi juga mengincar gelar juara,” ujar Benny Erwin, manajer Tim Pra-PON DKI Jaya, Kamis (3/10/19).

Benny optimis karena persiapan timnya sudah lumayan lama, hampir enam bulan. Dengan persiapan yang matang ini bisa mengincar juara.

“Tim kami sudah padu. Itu sebabnya kami optimis juara dan merebut Piala Kapolda,” kata urang awak yang pernah menjadi Manajer Tim Persija Jakarta itu.

Tim Pra-PON DKI Jaya ditukangi Isman Jasulmei, mantan pemain Persija yang juga urang awak itu. Sebelum ke Padang skuad ibukota itu memainkan dua ujicoba.

BACA JUGA  Diperkuat Pemain Timnas U-16, PPLP Sumbar Tantang Juara Kejurnas PPLP

Melawan Tim Pra-PON Kepulauan Riau yang ditukangi Elly Idris, DKI Jaya menang telak 5-0.

Sabtu (5/10/19) ini, skuad Isman jumpa TimNas U-19 asuhan Fakhri Husaini di Stadion Pakansari Bogor sebelum bertolak ke Padang hari Senin pagi.

Dalam Turnamen Anak Nagari 8-11 Oktober di GOR Haji Agus Salim persembahan Bank Nagari ini, Tim PON DKI Jaya akan jumpa Semen Padang FC, PSP Padang dan Tim Pra-PON Sumbar.

Sebagian dari hasil penjualan tiket yang dijual seharga Rp 10.000 itu uga akan disumbangkan untuk pengungsi urang awak di Wamena, Jayawijaya, Papua.

“Ya, sekalian laga amal juga, jadi datanglah ke Agus Salim beramai-ramai,” imbau Tria ‘Ola’ Suprajeni, inisiator turnamen.

BACA JUGA  Kepengurusan Yusra, Segera Gelar Bersih bersih KONI Padang dari Dinasti "Abien"

Ketua KONI Sumbar Syaiful, SH, MH menyebutkan, turnamen ini sangat bermanfaat untuk persiapan Tim Pra PON Sumbar menghadapi Porwil X Sumatera di Bengkulu awal November 2019 ini.

Dikatakan Syaiful, Tim Sepakbola Pra PON Sumbar yang dipersiapkan guna mendapat tiket ke PON XX di Papua 2020 mendatang, harus melewati fase Porwil dulu yang sekaligus merupakan babap penyisihan mendapat tikek PON.

“Ini merupakan momen terbaik sebelum Tim Pra PON menjalani pemusatan latihan menjelang berangkat ke Bengkulu. Momen ini bisa dijadikan sebagai sarana evaluasi, menambah ‘jam terbang’ pemain dan memperlihatkan kemampuan dalam bertanding,” tegas Syaiful..(*/rjk)

Comment